Tari Topeng Bapang
Ditulis pada tanggal 16 Desember 2022 olehSafrilia.
Tari Bapang. Bapang merupakan salah satu tokoh dari topeng Malangan yang memiliki karakter gagah. Malang yang terkenal akan seni budayanya, memiliki banyak hal yang menarik untuk dijadikan bahan pengetahuan dan edukasi. Salah satu seni budaya yang menjadi ikon adalah Topeng Malangan. Menurut cerita drama tari yang ada di Malang, dalam Topeng Malangan terdapat banyak tokoh yang salah satunya adalah Bapang yang kini juga terdapat Tari Bapang.
Pada mulanya, pementasan Tari Bapang dan Topeng Malangan menjadi satu. Laporan Eko Widianto kepada Terakota.id, menjelaskan bahwa Ki Soleh Adi Pramono yang juga dalang Wayang Topeng Malang menjelaskan jika drama tari Topeng Malang dibagi menjadi beberapa adegan atau babak. Salah satunya tampilnya Tari Bapang, yang umumnya menjadi penjeda antar adegan. Maka, Tari Bapang menjadi tari tunggal hingga saat ini karena tidak banyak muncul pada drama tari Topeng Malangan. Munculnya Tari Bapang menjadi drama tari tunggal menjadi bentuk keberagaman seni budaya yang ada di Malang.
Tari Bapang merupakan tari-tarian yang dilakukan dengan menggunakan topeng. Topeng yang digunakan adalah salah satu tokoh Topeng Malangan yaitu Bapang. Memiliki ciri berwarna merah, berhidung panjang dan mata yang lebar membuat Tari Bapang berbeda dari tarian topeng lainnya. Gerakan dalam tari ini berdasarkan dua faktor yaitu gerak ketegasan dan gerak irama musik.